Nama Kelompok : Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) ” Cantik Manis ”

Alamat                     : Jl. Tanjung Raya No.44 Kelurahan manisrejo Kecamatan   Taman Kota madiun

Tahun didirikan    : Tahun 2014

Kota                           : Madiun

Propinsi                   : Jawa Timur

Email                         : kimmanisrejo.madiunkota.go.id

Blog                           : http://kimmanisrejo.madiunkota.go.id

 

 

 

 

 

 

 

 

PRESTASI

1.  Juara 1 LCCK tingkat kota Madiun tahun 2014

STRATEGI KEBERHASILAN

1. Adanya kekompakan dari kelompok Anggota KIM

2. Adanya Keterbukaan

3. Adanya kebersamaan dan kegotong royongan

4.Keikhlasan, keuletan,keseriusan dan tanggung jawab yg tinggi

5. Pertemuan antar kelompok secara kontinyu

SEJARAH SINGKAT TERBENTUKNYA KIM CANTIK MANIS

Kelompok Informasi masyarakat ( KIM ) ” Cantik Manis ” Kota Madiun terbentuk secara nonformal mulai tahun 2011 pada awalnya hanya beranggotakan 15 orang.Kelompok ini berawal dari kegiatan PKK Kelurahan Manisrejo yg selanjutnya membentuk kelompok yang berkeinginan untuk lebih banyak memberikan kontribusi dan perubahan pada masyarakat Kelurahan Manisrejo.Kegiatan yang dilakukan KIM ” Cantik Manis “pada tahun 2011-2013 lebih banyak dalam sosialisasi kebijakan Pemerintah Kota Madiun. Hal ini dimaksudkan untuk menjembatani aspirasi warga Kelurahan Manisrejosampai pada pemerintah kota.Karena dirasa perannya sangat penting, oleh lurah Manisrejo pada 3 Januari 2014, dibuatkan SK Kepengurusan .

Dalam perjalanannya selama 3 tahun anggota KIM mulai bertambah menjadi 30 org yang aktif.dan tahun ini pulasekaligus membentuk kepengurusan kelompok meliputi Ketua, Sekretaris, Bendahara dan Seksi- seksi

 

MAKNA NAMA KIM ” CANTIK MANIS ”

Aktifitas yang dilakukan seperti namanya, cantik artinya anggotanya berpenampilan cantik sedangkan manis merupakan singkatan dari : mampu, aktif, new ( baru ), inovativ, smart. Maksudnya ? ibu – ibu ini selalu berpenampilan cantik, mampu menampilkan sesuatu yang baru/ berinovasi untuk masyarakat sekitar, menampilkan sesuatu yang baru baru,dan senang melakukan apa saja yang penting masyarakat semakin maju dan sejahtera.

 

VISI DAN MISI

VISI KIM  ” CANTIK MANIS ” adalah terwujudnya KIM ” CANTIK MANIS” sebagai KIM yang efektif, dinamis, berkembang dan berwawasan lingkungan.

MISI KIM ” CANTIK MANIS ”  adalah :

  1. Mengembangkan, memberdayakan, memfasilitasi dan mendinasimisasi pelayanan informasi melalui diserminasi informasi untuk anggota masyarakat.
  2. Meningkatkan kesejahteraan dan kesehatan masyarakat melalui optimalisasi lingkungan.

MAKSUD DAN TUJUAN

KIM ” CANTIK MANIS” dibentuk dengan maksud :

  1. Meningkatkan pengetahuan dan keterampilan yang memotivasi masyarakat dalam berpartisipasi aktif dalam penyelenggaraan pemerintah dan pembangunan.
  2. meningkatkan pengetahuan dan keterampilan masyarakat untuk mengelola lingkungan.
  3. meningkatkan kesejahteraan dan kesehatan masyarakat melalui optimalisasi lingkungan.

TUJUAN KIM ” CANTIK MANIS ” adalah

  • Sebagai Kim yang berperan aktif dalam penyebaranluasan ( diseminasi) informasi pemerintah, pembangunan dan kemasyarakatan kepada warga
  • sebagai salah satu KIM yang menjadi rujukan dalam pemerintah, pembangunan dan kemasyarakatan
  • sebagai salah satu KIM yang ikut berpartisipasi dalam memerangi kemiskinan dan mengurangi pengangguran melalui penggalian potensi masyarakat yang diwujudkan dalam karya nyata
  • meningkatkan kesejahteraan masyarakat
  • menjadikan kelurahan manisrejo sebagai pilot project ” kelurahan sehat, bersih, dan sejahtera”

 

KEGIATAN YANG SUDAH DILAKUKAN

  1. sosialisasi kebijakan pemerintah kota mengenai hukum, khususnya tentang kegiatan PEMILU
  2. sosialisasi kebijakan pemerintah kota mengenai pendidikan, khususnya PPDB sekolah negeri maupun swasta
  3. bintek KIM
  4. diklat jurnalistik dan pembuatan BLOG
  5. studi banding ke SOLO POS
  6. pelatihan lingkungan , pengolahan 3 R, baik komposter maupun kerajinan dari barang bekas
  7. pelatihan pemanfaatan lahan sempit dengan hidroponik dan vertikultur
  8. anjangsana ke warga untuk meninjau kegiatan 3R
  9. kerja bakti bersama warga
  10. kunjungan ke pengusaha pemulung, untuk melihat kemungkinan kerjasama pendirian bank sampah
  11. kunjungan ke pengusaha taman/tanaman, untuk melihat kemungkinan kerjasama penampungan kompos
  12. lomba LCCK tingkat kecamatan Taman dan kota madiun 2014

 

HASIL YANG SUDAH DICAPAI :

  • Adanya percontohan tanaman hidroponik dan vertikultur di kelurahan dan beberapa rumah tangga
  • komposter dengan teknik keranjang sakti sudah dilakukan 75 % warga kelurahan manisrejo
  • lingkungan kelurahan manisrejo menjadi lebih bersih dan sehat
  • ibu – ibu PKK kelurahan manisrejo terbiasa untuk mengolah dan memilah sampah
  • juara 1 lomba LCCK tingkat kota madiun 2014

By Admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *